Dokumentasi Steamworks
Steam Deck dan Proton
Proton adalah lapisan kompatibilitas yang memungkinkan game Windows berjalan di Linux dengan menggunakan versi Wine yang dimodifikasi dan kumpulan implementasi API grafis berkinerja tinggi. Tim kami telah mengerjakan dan meningkatkan Proton selama beberapa waktu, dan kini Proton memiliki cakupan yang luas. Sebagian besar API sudah didukung oleh Proton, dan sebagian besar game dapat langsung dijalankan. Kami terus meningkatkan kompatibilitas Proton dengan tujuan untuk memperluas cakupan semaksimal mungkin.

Untuk menguji kompatibilitas game dengan Proton, kamu perlu menggunakan Linux. Kamu dapat menginstal Linux dan Steam di sebuah perangkat untuk menguji, atau meminta kit pengembang saat tersedia (jumlah terbatas). Setelah kamu siap menggunakan Linux/kit pengembang, kamu akan dapat memakai alat-alat debug yang disediakan untuk menjalankan build game melalui debugger jarak jauh dan kinerja profil. Akses ke alat-alat ini masih dalam pengembangan dan kami akan segera memberikan info lebih lanjut di halaman ini.

Dukungan Anti-Cheat Proton

Proton mendukung beberapa middleware anti-cheat umum, termasuk Easy Anti-Cheat and BattlEye.
  • Easy Anti-Cheat

    Proton mendukung Easy Anti-Cheat tanpa perlu kompilasi ulang, tapi mengharuskanmu untuk mengaktifkan dukungan untuk build-mu secara manual. Untuk EAC versi Epic Online Services, lihat petunjuknya di sini. Untuk EAC versi Kamu, ikuti langkah-langkah berikut secara berurutan:
    1. Buka menu pengaturan Konfigurasi SDK di situs partner EAC dan atur Linux sebagai platform client.
    2. Buka menu "Client Module Releases" di situs partner EAC, pilih platform Unix, dan aktifkan modul. Jika kamu tidak dapat menemukan modul Linux di dasbor status, silakan hubungi bantuan EAC.
    3. Setelah selesai, unduh SDK EAC dan temukan pustaka Linux (\Client\Assets\Plugins\x86_64\libeasyanticheat.so) untuk versi SDK yang terintegrasi dengan game-mu, ganti namanya menjadi easyanticheat_x64.so, dan tambahkan itu ke depotmu di sebelah pustaka Windows (EasyAntiCheat_x64.dll).
    4. Terakhir, di situs Steamworks, publikasikan build terbaru game-mu yang berisi konten depot baru. (Kamu tidak perlu membuat perubahan apa pun pada program game-nya dan cukup sertakan file-file baru ke dalam konten depot.)
  • BattlEye

    Proton mendukung BattlEye dan game-game yang menggunakannya. Setiap game perlu dikonfigurasi secara manual, jadi silakan kirim email ke kontak teknis Valve atau BattlEye untuk rinciannya.

Jika fungsionalitas game-mu sebelumnya diblokir atau dibatasi oleh anti-cheat, tapi kamu telah menyelesaikan langkah-langkah di atas untuk mengaktifkan dukungan Proton/Steam Deck, kamu dapat mengirim ulang game-mu untuk peninjauan lanjutan. Silakan lihat dokumentasi Peninjauan Kompatibilitas Steam Deck untuk rincian selengkapnya.

Jika kamu punya pertanyaan atau kendala, silakan hubungi kontak teknis Valve-mu, atau buat postingan di forum Pengembangan Steamworks untuk Steam Deck di https://steamcommunity.com/groups/steamworks/discussions/27/ .

Kendala Umum Proton

Berikut adalah beberapa rekomendasi untuk area seputar kendala kompatibilitas umum terkait Proton yang dapat menyebabkan Proton tidak langsung berfungsi dengan baik di beberapa game setelah game diluncurkan di Steam:
  • .NET/WPF: Sebaiknya gunakan teknologi mandiri seperti Qt untuk peluncur alih-alih kerangka kerja yang bergantung pada OS seperti .NET/WPF. Untuk hasil terbaik, integrasikan fungsinya ke Antarmuka client game daripada menggunakan peluncur terpisah untuk mendapatkan dukungan kontroler yang lebih baik.
  • Media Foundation: Untuk menghemat bandwidth dan penggunaan disk tambahan, sebaiknya gunakan codec mandiri seperti VP9 atau AV1.
  • Anti-Cheat: Sebaiknya gunakan komponen anti-cheat ruang pengguna untuk hasil terbaik, karena biasanya dapat berjalan di lingkungan Wine dan memberikan tingkat fungsionalitas yang sama. Solusi ruang kernel saat ini tidak didukung dan tidak direkomendasikan. Catatan: Kami telah bekerja dengan sebagian besar penyedia teknologi anti-cheat untuk menyediakan kompatibilitas Proton. Jika solusimu belum berhasil, hubungi vedormu dan Valve untuk bantuan.
  • Anti-tamper/DRM: Secara umum, kami tidak menyarankan penggunaan solusi ini di platform PC mana pun, karena ini dapat memengaruhi penggunaan disk dan kinerja secara keseluruhan. Dibutuhkan beberapa waktu untuk membuatnya berfungsi penuh dalam lingkungan Wine dan untuk berfungsi di game-mu.

Pelaporan Masalah

Jika kamu mengalami kendala selain yang disebutkan di atas dengan game-mu di Proton, harap laporkan ke Forum Steamworks, tracker GitHub, atau lewat kontak Valve-mu. Kami terus mengerjakan dan meningkatkan dukungan Proton, dan laporanmu sangatlah membantu.

Menyiapkan Lingkungan Pengujian Linux

Kamu dapat menguji game-mu di Proton dengan menyiapkan lingkungan pengujian Linux. Kamu dapat melakukannya secara gratis menggunakan PC. Untuk petunjuk lengkapnya, lihat Pengembangan untuk Steam Deck tanpa Kit Pengembang.